https://access.unram.ac.id/wp-content/

UI - Skripsi Membership :: Kembali

UI - Skripsi Membership :: Kembali

Analisa Sistem Informasi pada Pekerjaan Swakelola Proyek Bengawan Solo

Hananto Wibowo; Chaerul D. Djakman, supervisor (Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Indonesia, 1995)

 Abstrak

Skripsi ini disusun dengan tujuan untuk menganalisa peranan sistem informasi dalam merencanakan, mengendalikan dan melaporkan pekerjaan swakelola (pekerjaan yang dikerjakan sendiri oleh Proyek Bengawan Solo). Metode penelitian yang dilakukan meliputi penelitian lapangan dan kepustakaan. Penelitian lapangan dilakukan dengan melakukan penelitian langsung ke lokasi Proyek Bengawan Solo. Sedangkan penelitian kepustakaan dilakukan dengan menelaah buku-buku yang berkaitan dengan sistem informasi dan pengendalian suatu proyek. Dalam menjalankan pekerjaan swakelola, dilakukan pemisahan tugas dan kewajiban oleh personil-personil yang menjalankan. Perencanaan dilakukan oleh Unit Perencanaan. Pelaksanaan dilakukan Unit Pelaksanaan. Pengawasan dilakukan oleh Unit Administrasi dananya dan Untuk lebih (sebagai internal control) untuk terutama urusan Unit Perencanaan terhadap jalannya pekerjaan. mengetahui jalannya alur informasi terhadap pekerjaan swakelola, dipergunakan Data Flow Diagram. Sistem informasi swakelola ini dirancang dengan mengikuti daur hidup suatu proyek secara umum. Dengan mengikuti siklus hidup suatu proyek, sistem informasi ini dapat dikatakan fleksibel terhadap berbagai perubahan yang terjadi. Adanya pemisahan tugas masing-masing personil di dalam perencanaan, pelaksanaan, pengawasan dan pelaporan menjamin adanya pengendalian internal yang baik. Selain itu adanya pengawasan pihak eksternal ikut menjamin pengendalian internalnya. Secara keseluruhan sistem informasi swakelola yang dimiliki Proyek Bengawan Solo secara substansiil dapat dikatakan cukup bagus.

 File Digital: 1

Shelf
 S18833-Hananto Wibowo.pdf :: Unduh

LOGIN required

 Metadata

Jenis Koleksi : UI - Skripsi Membership
No. Panggil : S18833
Entri utama-Nama orang :
Entri tambahan-Nama orang :
Entri tambahan-Nama badan :
Program Studi :
Subjek :
Penerbitan : Depok: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Indonesia, 1995
Bahasa : ind
Sumber Pengatalogan : LibUI ind rda
Tipe Konten : text
Tipe Media : unmediated ; computer
Tipe Carrier : volume ; online resource
Deskripsi Fisik : xii, 114 pages : illustration + appendix
Naskah Ringkas :
Lembaga Pemilik : Universitas Indonesia
Lokasi : Perpustakaan UI, Lantai 3
  • Ketersediaan
  • Ulasan
  • Sampul
No. Panggil No. Barkod Ketersediaan
S18833 14-24-76742019 TERSEDIA
Ulasan:
Tidak ada ulasan pada koleksi ini: 20184523
Cover