https://access.unram.ac.id/wp-content/

UI - Skripsi Membership :: Kembali

UI - Skripsi Membership :: Kembali

Pengaruh derajat keterbacaan pada keterpahaman teks-teks buku ajar bahasa Inggris untuk kelas III studi kasus SMUN 39, Jakarta Timur

Harwintha Yuhria Anjarningsih; Asim Gunarwan, supervisor (Universitas Indonesia, 2003)

 Abstrak

Keterampilan membaca merupakan salah satu keterampilan berbahasa yang ingin dikembangkan dalam pengajaran bahasa Inggris. Di SMU, pada setiap tingkat kelas, tujuan yang ingin dicapai tercantum dalam GBPP yang dipakai. Salah satu komponen penting dalam pengajaran membaca adalah teks-teks yang terdapat di dalam buku ajar yang dipakai. Sering kali, derajat keterbacaan teks mempengaruhi keterpahaman teks tersebut. Ada setidaknya dua hal yang dapat mempengaruhi keterpahaman teks. Hal pertama adalah kompleksitas gaya teks dan yang kedua adalah pilihan kata-kata yang menyusun teks tersebut. Kompleksitas gaya secara sederhana mengacu kepada faktor sintaksis dari teks; apakah kalimat-kalimat dalam teks tersebut terdiri atas kalimat-kalimat sederhana, majemuk, atau kompleks. Faktor kompleksitas gaya ini diasumsikan mempengaruhi keterpahaman teks karena kalimat-kalimat sederhana akan lebih mudah dan cepat dimengerti daripada kalimat kompleks. Kemudian, pilihan kata diasumsikan berpengaruh kepada keterpahaman karena kata-kata yang berfrekuensi rendah (jarang diternui) kemungkinan besar akan menghambat proses pemahaman atas arti sebuah kalimat atau bahkan makna teks itu sendiri jika kata-kata tersebut terdapat dalam jumlah yang relatif banyak. Karena alasan tersebut di atas, di dalam penelitian yang hasilnya dilaporkan dalam skripsi ini dianalisis kompleksitas gaya dan tingkat pilihan kata yang terdapat dalam dua buku ajar yang dipakai di kelas III SMU Negeri 39, Jakarta Timur. Dipilih SMU 39 karena di sekolah tersebut dipakai dua buah buku ajar bahasa Inggris. Perbedaan kompleksitas gaya dan tingkat pemilihan kata di antara kedua buku ajar ini diasumsikan mempengaruhi keterpahaman teks. Pengaruh ini diharapkan terbukti dalam hasil tes keterpahaman yang dilakukan dengan menggunakan soal-soal yang terdapat setelah teks-teks yang dijadikan percontoh dalam penelitian ini. Dengan demikian, dapat dilihat korelasi apa yang terdapat antara kompleksitas gaya dan tingkat pilihan kata di satu pihak dengan keterpahaman teks di pihak lain.

 File Digital: 1

Shelf
 S-Harwintha Y. A.pdf :: Unduh

LOGIN required

 Metadata

Jenis Koleksi : UI - Skripsi Membership
No. Panggil : S14130
Entri utama-Nama orang :
Entri tambahan-Nama orang :
Entri tambahan-Nama badan :
Program Studi :
Subjek :
Penerbitan : Depok: Universitas Indonesia, 2003
Bahasa : ind
Sumber Pengatalogan :
Tipe Konten :
Tipe Media :
Tipe Carrier :
Deskripsi Fisik : xiii, 153 lembar ; 28 cm.
Naskah Ringkas :
Lembaga Pemilik : Universitas Indonesia
Lokasi : Perpustakaan UI, Lantai 3
  • Ketersediaan
  • Ulasan
  • Sampul
No. Panggil No. Barkod Ketersediaan
S14130 14-21-691141938 TERSEDIA
Ulasan:
Tidak ada ulasan pada koleksi ini: 20158108
Cover