ABSTRAKKesulitan hidup yang melanda sebagian besar penduduk Pulau Jawa pada paruh kedua abad ke-19 telah mendorong tercetusnya ide dan pendirian Bank Priyayi Poerwokerto. Pada tahun 1895 bank ini didirikan oleh kalangan priyayi di Purwokerto dan menghadirkan R. Bei Patih Aria Wiriaatmadja sebagai bapak perkreditan rakyat di Indonesia. Dalam pengelolaan bank selanjutnya, ada kerja sama yang baik dengan pemerintah setempat dalam hal ini Asisten Residen Purwokerto yaitu W.P.D de Wolff van Westerrode.
Bank Priyayi Poerwokerto terus berkembang sesuai dengan perkembangan zaman dan semangatnya telah mampu menjadikannya megah seperti Bank Rakyat Indonesia sekarang ini.