Sejak pertengahan tahun 1998, Indonesia mengalami perubahan mendasar dalam sistem nilai tukar mata uangnya. Dengan sistem nilai tukar mata uang floating, Rupiah ‘dibiarkan’ bergerak bebas menurut pasar. Nilai kurs yang tidak tetap mempengaruhi Indonesia. Dalam sistem nilai tukar mata uang ini, Dombusch menawarkan sebuah model keseimbangan nilai tukar dan model nilai tukar overshooting. Dengan model keseimbangan ini akan dilihat dampak perubahan kebijakan moneter dalam jangka panjang dan jangka pendeknya. Karena harga pasar yang tidak cepat melakukan penyesuaian dalam jangka pendek, adanya shock dalam kebijakan moneter akan berdampak kepada nilai tukar yang melambung tinggi atau overshooting dari nilai keseimbangan jangka panjangnya. Dalam karya tulis ini, fenomena tersebut dibahas dengan melihat perilaku nilai tukar Rupiah terhadap Dollar Amerika Serikat.
Since middle year 1998, Indonesia had a basic change in exchange rate regime. Using floating exchange rate, Rupiah was permissively moving based on market. This dynamic exchange price influenced Indonesia economic performance. For the floating exchange rate regime, Dombusch offered an equilibrium model for exchange rate and deflned an overshooting exchange rate model. This equilibrium mode! would explain effects of monetary policy changes in long term and short term. Because of price rigidity in short term and the existence of monetary shock, they cause the price of the exchange rate boost up or overshooting from its equilibrium price in long term. This paper describes the phenomenon mentioned above for the exchange rate between Rupiah and U.S. Dollar.